Bersabar Pada Harta

02.29
tulisan oleh mas Imron Hamzah

Qorun adalah umat nabi musa yang diberikan oleh Allah swt kekayaan yang sangat melimpah hingga Al Qur'an menggambarkan kunci-kunci gudang hartanya dibawa oleh beberapa orang yang kuat kuat sekalipun mereka masih kepayahan (Al Qashahs ayat 78)
Namun kekayaan ini tidak membuat Qorun bersyukur tetapi malahan semakin membanggakan diri. Dia menganggap semua kekayaan yang diperolehnya berasal dari ilmunya sendiri (Al Qoshosh : 78). Sampai kemudian akhirnya Allah swt membenamkan Qarun beserta hartanya ke dalam bumi (Al Qashash: 81)
Dalam memandang kekayaan manusia dibagi menjadi 2 golongan :
Pertama, golongan yang kagum pada kekayaan, ingin mendapatkan harta yang melimpah tanpa melihat bagaimana cara mendapatkannya dan membelanjakannya. Golongan inilah yang akan menyesal di kemudian hari (AL Qoshosh 79 dan 82)
Kedua, golongan yang bersabar terhadap harta(al Qoshosh :80) mereka itulah orang-orang yang beruntung. Orang yang bersabar terhadap harta tidak selalu orang miskin bahkan orang kayapun harus bersabar pada harta. bagaimana bersabar pada harta?
1. Sabar untuk mencari harta hanya dari jalan yang halal (no maksiyat,no riba, no korupsi, no maisir, no curang, dsb)
2. Sabar untuk tetap memprioritaskan ibadah kepada Allah ketika mencari rizki (contoh waktu shalat ke masjid niaga hentikan dulu)
3. Sabar untuk secukupnya memanfaatkan harta sesuai kebutuhan dan tidak berlebih lebihan, apalagi untuk sesuatu yang haram
4. Sabar untuk menginfakkan harta di jalan Allah swt seprti infak, sedekah, zakat, dsb
mereka yang bersabar inilah yang akan mendapat karunia yang besar dari Allah. mereka pula yang tidak akan pernah merugi dunia dan akhirat (Fatir : 29 -30)
INSPIRASI KHUTBAH JUMAT DI MASJID AL HUDA TEMBALANG
‪#‎alhamdulillahmelek‬

Artikel Terkait

Previous
Next Post »
Silahkan Komentar Disini :